• Kunjungan Virtual Peserta Diklat SPPA ke Bapas Jakarta Timur-Utara

    para peserta Pelatihan Terpadu Sistem Peradilan Pidana Anak (SPPA) Angkatan LXI melakukan kunjungan secara virtual ke Balai Pemasyarakatan Kelas I Jakarta Timur-Utara pada Senin (20/9/2021). Sekitar 30 (tiga puluh) peserta Diklat memperoleh paparan dari narasumber mengenai penerapan Undang-Undang SPPA di Bapas Kelas I Jakarta Timur-Utara.
    Pada presentasinya, narasumber menjelaskan detail peranan pembimbing kemasyarakatan di Bapas Kelas I Jakarta Timur-Utara dalam menangani ABH berdasarkan Undang-Undang SPPA, mulai dari tahap pra- ajudikasi, ajudikasi, sampai post- ajudikasi, beserta masalah yang dihadapi dalam penanganan ABH oleh PK Bapas Kelas I Jakarta Timur-Utara.
    Dalam kunjungan virtual tersebut, para peserta juga mendapatkan pengetahuan mengenai program pelatihan kerja yang diperoleh oleh klien anak saat menjalani program integrasi dibawah bimbingan PK Bapas Kelas I Jakarta Timur-Utara.
  • Anda Mungkin Menyukai Postingan Ini

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

Tentang

Balai Pemasyarakatan Kelas I Jakarta Timur-Utara adalah salah satu Balai Pemasyarakatan yang berada di naungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kantor Wilayah DKI Jakarta dibentuk pada tahun 1974.
Balai Pemasyarakatan merupakan Unit Pelaksana Teknis (UPT) dibidang Pemasyarakatan luar lembaga yang merupakan pranata atau satuan kerja dalam lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia. Baca selengkapnya >>
Layanan Pengaduan Batimut