• Apel Pagi Secara Virtual Bersama Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta

    Selasa (26/05), Balai Pemasyarakatan Kelas I Jakarta Timur Utara melaksanakan kegiatan Apel Pagi Bersama Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta secara virtual atau melalui media teleconference. Pelaksanaan apel tersebut diikuti oleh Kepala Kantor Wilayah, Kepala Divisi PAS, Kepala Divisi Yankum serta seluruh UPT di wilayah DKI Jakarta.

    Kepala Kantor Wilayah mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1441 H dan memohon maaf lahir batin kepada seluruh jajaran. Dalam sambutannya, Ka. Kanwil mengucapkan apresiasinya kepada seluruh UPT terhadap kinerja dan kerja kerasnya khususnya pada saat pandemi Covid-19 seperti ini. Beliau juga mengingatkan kembali agar tetap melaksanakan protokol kesehatan dalam melaksanakan tugas.

    Kepala Divisi PAS dan Kepala Divisi Yankum menambahkan agar seluruh pegawai pemasyarakatan di wilayah DKI Jakarta ini tetap menjaga kesehatan dan mendoakan teman atau saudara kita yang terkena virus Covid-19 agar lekas sehat kembali.
  • Anda Mungkin Menyukai Postingan Ini

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

Tentang

Balai Pemasyarakatan Kelas I Jakarta Timur-Utara adalah salah satu Balai Pemasyarakatan yang berada di naungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kantor Wilayah DKI Jakarta dibentuk pada tahun 1974.
Balai Pemasyarakatan merupakan Unit Pelaksana Teknis (UPT) dibidang Pemasyarakatan luar lembaga yang merupakan pranata atau satuan kerja dalam lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia. Baca selengkapnya >>
Layanan Pengaduan Batimut