• BAKTI SOSIAL PEGAWAI BAPAS




    (Rabu) 26 November 2014 Balai Pemasyarakatan Klas I Jakarta Timur Utara Klas I mengadakan acara bakti sosial sebagai salah satu wujud program pengabdian masyarakat. Bakti sosial diadakan di Yayasan Yatim Piatu Al Mawardiyah yang berlokasi di Jl. Pisangan Timur No.6 RT 004/02. 


    Petugas Yayasan Menyambut Pegawai Bapas dengan Ramah
    Kegiatan bakti sosial ini merupakan bentuk kepedulian dan tanggung jawab terhadap masyarakat selain itu melalui kegiatan bakti sosial ini dapat menanamkan nilai-nilai empati, peduli, kerjasama dan tanggung jawab serta meningkatkan dan mempererat tali persaudaraan.



    Kebanyakan anak-anak yang dibimbing disana berstatus anak yatim. 18 anak yang dibimbing dan dibina oleh Panti Asuhan Al Mawardiyah, terdiri dari 6 anak perempuan dan 12 anak laki-laki, dari usia 10 sampai dengan 20 tahun. Awal menginjakkan kaki di Yayasan Yatim Piatu Al Mawardiyah, pegawai Bapas disambut ramah oleh pengurus dan anak-anak asuh. “Rasa kekeluarga yang erat bisa langsung dirasakan ketika berbincang dengan pengurus maupun anak-anak asuhnya,” tutur Esti.
     
    Kepala Bapas secara Simbolis Menyerahkan Bantuan Kepada Petugas Yayasan
    Walaupun kecil bentuk bantuan yang bisa kami berikan namun besar harapan kami bantuan tersebut dapat meringankan beban Yayasan.
    Foto Bersama Penghuni Yayasan



     
  • Anda Mungkin Menyukai Postingan Ini

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

Tentang

Balai Pemasyarakatan Kelas I Jakarta Timur-Utara adalah salah satu Balai Pemasyarakatan yang berada di naungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kantor Wilayah DKI Jakarta dibentuk pada tahun 1974.
Balai Pemasyarakatan merupakan Unit Pelaksana Teknis (UPT) dibidang Pemasyarakatan luar lembaga yang merupakan pranata atau satuan kerja dalam lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia. Baca selengkapnya >>
Layanan Pengaduan Batimut