• Petugas Bapas Jakarta Timur-Utara Mengikuti Kegiatan Tes Potensi BPSDM Kemenkumham Hari Pertama dan Kedua

    Sehubungan dengan surat Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Hukum dan HAM Republik Indonesia Nomor: SDM.3-SM.06.03-664 tanggal 2 November 2021, petugas Bapas Jakarta Timur-Utara mengikuti kegiatan Tes Potensi yang diselenggarakan oleh BPSDM Kemenkumham. Tes ini berlangsung selama lima hari dari mulai tanggal 8-12 November 2021, dimana setiap harinya dibagi kedalam dua sesi yaitu sesi pagi dan siang, dan tiap sesi diikuti oleh 50 orang peserta.
    Tes Potensi dilakukan oleh BPSDM untuk melihat potensi masing-masing pegawai agar dapat mengetahui profiling lengkap potensi pegawai tersebut, sehingga kedepannya yang mengisi titik-titik strategis di instansi adalah orang-orang yang memiliki potensi dan kompetensi. Selain itu asesmen ini dilakukan dalam upaya mendukung manajemen talenta Kemenkumham dan untuk percepatan pencapaian tujuan organisasi. Tes ini diikuti oleh seluruh pegawai Kemenkumham di lingkungan Kantor Wilayah DKI Jakarta.
    Pada hari pertama pelaksanaan yaitu Senin (8/11/2021), ada 11 orang pegawai Bapas Jakarta Timur-Utara yang melaksanakan Tes Potensi di gedung asesmen BPSDM di Cinere, Jakarta Selatan. Sedangkan pada hari kedua yaitu Selasa (9/11/2021), ada 10 orang pegawai Bapas Jakarta Timur-Utara yang melaksanakan Tes Potensi di tempat yang sama. Hingga akhir pelaksanaannya nanti akan ada 500 orang pegawai yang dilakukan asesmen Tes Potensi.
  • Anda Mungkin Menyukai Postingan Ini

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

Tentang

Balai Pemasyarakatan Kelas I Jakarta Timur-Utara adalah salah satu Balai Pemasyarakatan yang berada di naungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kantor Wilayah DKI Jakarta dibentuk pada tahun 1974.
Balai Pemasyarakatan merupakan Unit Pelaksana Teknis (UPT) dibidang Pemasyarakatan luar lembaga yang merupakan pranata atau satuan kerja dalam lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia. Baca selengkapnya >>
Layanan Pengaduan Batimut